Informasi Terkini

Pekan Refleksi dan Kreasi Islami (PERISAI) SMUVEN 2022 Resmi Ditutup

Makassar– Pekan Refleksi dan Kreasi Islami (PERISAI) 2022. resmi ditutup oleh Wakasek Islam dan kemuhammadiyaan SMA Muhammadiyah 7 Makassar Aggaf Barlian Tahir, S.Ag,.MM , di dampingi oleh Wakasek Kesiswaan Awalauddin, S.Pd.pada ahad [23/10].  Kegiatan ini diikuti oleh 38 peserta dari perwakilan 6 kelas semua tingkatan .

Wakasek Bagian Islam dan kemuhammadiyaan Aggaf Barlian Tahir, S.Ag,.MM  mengatakan kegiatan ini merupakan kegiatan positif dalam menghadapi persaingan global dan pengaruh buadaya asing terhadap pergaulan peserta didik. PERISAI  diselenggarakan dengan tujuan mewujudkan dan menunjang harapan dan cita-cita untuk mencetak Pelajar Islami yang cinta Al-Qur’an

Pada kegiatan ini Barlian memberikan semangat bagi peserta didik  bahwa Melalui pendidikan dan pengajaran, berdampak pada akhlak yang baik. Apabila seseorang yang pada awalnya belum begitu mengetahui tentang ilmu agama, kemudian ia mempunyai niat untuk memperdalam ilmu agamanya dengan cara menuntut ilmu di sekolahan yang berbasis agama, maka dengan seiring berjalannya waktu ia akan mengerti tentang ilmu agama. sealin itu Para Para Peserta Didik sangat perlu untuk belajar tentang bagaimana baca tulis Al-quran secara benar dan dijelaskan pula makna dari setiap ayat Al-Quran, dengan tujuan supaya siswa tidak menghiraukan kitabnya sendiri. 

Wakasek Bagian Kesiswaan Awaluddin, S.Pd menambahkan bahwa dalam hal ini peran generasi muda seperti kalian harus selalu memperhatikan cara-cara menjadi peserta didik  yang benar menurut ajaran agama Islam dan dapat diterima secara utuh oleh peserta didik yang lain agar ilmu yang dIdapat dari kegiatan PERISAI ini dapat direalisasikan secara langsung pada kehidupan sehari hari di sekolah dan lingkungan masing masing (Tutupnya)

Post a Comment

0 Comments